Peningkatan SDM Angkatan Kerja Wanita Didesa Badaun

Peran serta dari Lembaga Pendidikan Non Formal seperti PKBM Lathiiful Khabiir sangatlah diperlukan dalam peran sertanya meningkatkan kwalitas Sumber Daya Manusia yang profesional dalam bidang yang terpilih oleh pelaku UMKM.

Di Desa Badaun Kecamatan Tapin Utara Kabupaten Tapin, telah dilaksanakan Pelatihan Ketrampilan Profesi Bagi Pengembangan Angkatan Kerja Wanita, ini adalah merupakan kerjasama antara Pendidikan Non Formal in Formal dalam hal ini PKBM Lathiiful Khabiir bersama Masyarakat Desa Badaun dalam Pemdes Badaun, pada saat dilaksanakan nya pembukaan perdana Kursus Menjahit Tersebut, telah hadir tokoh masyarakat, para ibu ibu UPPKS dan sejumlah peserta dalam kesempatan tersebut Kepala Desa Badaun menyampaikan ucapan terima kasih karena dapat membantu dan memfasilitasi dengan terlaksananya kursus menjahit tersebut.

Sementara Pembina PKBM Lathiiful Khabiir, Ir. Syahdani Apasha, M.Si dalam kesempatan yang sama telah memberikan materi tentang kewirausahaan yaitu menjelaskan tentang kiat kiat usaha yang sukses, lain mempunyai jiwa enterpreneur pantang menyerah, selalu melakukan inovasi, giat membangun kerjasama dalam rangka mencapai kesejahteraan bersama. Dalam kesempatan itu pula, beliau mensosialisasikan Program Bungkesmas (Tabungan Kesehatan Masyarakat) yang dinilai akan mampu mengedukasi masyarakat desa agar bisa mengatur pengelolaan Ekonomi Rumah Tangga sehingga terjadi budaya berinvestasi atau menabung serta dapat membekali keluarga dengan jaminan kesehatan dan jiwa serta akan lebih mandiri menenangkan hati, dan menghimbau agar anggota masyarakat bisa lebih bijak dalam pengaturan arus dana, harus seimbang antara pendapatan dan belanja keperluan sehari hari.

Saat ini di desa Badaun telah punya aset tetap berupa 6 buah mesin jahit, satu buah mesin obras, dan ada 16 Orang Wanita sebagai vioner dalam pergerakan ekonomi perdesaan, dengan demikian diharafkan sesuai tujuan menjadi cikal bakal usaha mandiri warga dan pondasi bagi desa Badaun.

Rantau, 04 Nopember 2018

Humas Elha